SMK NU I BUSTANUL ULUM

PROFIL SEKOLAH

Data Lengkap SMK NU-1 Bustanul Ulum


NPSN 20506264
Nama Sekolah SMK NU 1 Bustanul Ulum
Tingkat Sekolah TK,MI,MTs,SMK/MA
Status Swasta
Alamat Jl. Pesawahan Tengah no. 289 Desa Tanggung Prigel
Kode Pos 62292
Email Sekolahsmknu1bu@gmail.com
Kecamatan Glagah
Propinsi Jawa Timur
Kab/Kota Lamongan
Telepon 031 70957025
Fax 312710
Situs Sekolah www.smknu1bu.sch.id
         
 Sejak berdiri  tahun 1931 M. Pondok pesantren Bustanul ulum yang pada awal Khittahnya terkonsentrasi pada pendidikan diniyah, pada masa berikutnya telah berikhtiyar pula menggabungkan nilai pesantren salaf dan dimensi positif pendidikan modern. Yang keduanya harus dicapai bersama-sama untuk mewujudkan generasi yang mempunyai pengusaan ilmu dan teknologi serta memiliki kepribadian dan moralitas yang karimah sesuai Al Qur'an dan As sunnah.
              Guna lebih mengembangkan Khittah yang ammah , pada tahun pelajar 2009/2010 Pon. Pes. membuka jurusan TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI untuk sekolah kejuruan menengah dengan wajib mukim/mondok bagi siswanya.. Hal ini tiada lain maksudnya agar siswa mendapatkan tarbiyah yang kaffah, SISWA YANG BERTEKNOLOGI DAN ISLAMI;
               Akhirnya, selamat bergabung dengan kami di pondok pesantren Bustanul Ulum, Lembaga pendidikan yang berusaha istiqomah menghantarkan ke beragaman kesuksesan.
Semoga kita selalu dalam inayahNya. Amin....